Selasa, 26 Juli 2011

ARTI LAMBANG SAKA BAKTI HUSADA


A.   Bentuk
Lambang Saka Bakti Husada berbentuk segi lima beraturan dengan panjang sisi masing-masin 5 cm.

B.     Isi
1.    Gambar lambang kesehatan.
2.    Gambar 2 buah tunas kelapa simetris dan sebuah bintang bersudut lima.
3.    Tulisan Saka Bakti Husada.

C.   Warna
1.    Warna dasar lambang Saka Bakti Husada adalah kuning.
2.    Lambang kesehatan berwarna dasar putih, daun mahkota bunga Wijayakusuma putih palang hijau, lima kelopak bunga hijau, dan tulisan Saka Bakti Husada hitam.
3.    Dua buah tunas kelapa simetris berwarna hijau.
4.    Tulisan Saka Bakti Husada berwarna hitam.
5.    Bintang bersudut lima berwarna kuning emas, bergaris tepi berwarna hitam.

D.   Arti Kiasan
1.    Bentuk segi lima berarti falsafah Pancasila.
2.    Warna kuning berarti usaha memberi penyuluhan dan bimbingan.
3.    Warna hijau di dalam bunga Wijayakusuma dengan lima helai daun mahkota menggambarkan tujuan Pembangunan Kesehatan sesuai dengan Sistem Kesehatan Nasional.
4.    Bunga Wijayakusuma ditopang oleh lima kelopak daun berwarna hijau menggambarkan Panca Karya Husada.
5.    Palang hijau menggambarkan pelayanan kesehatan.
6.    Bunga Wijayakusuma dengan lima daun mahkota berwarna putih dan kelopak daun berwarna hijau mempunyai makna pengabdian yang luhur.
7.    Tulisan Saka Bakti Husada berarti Satuan Karya Pramuka yang mengabdi dlam upaya Kesehatan paripurna.
8.    Dua buah tunas kelapa simetris dan bintang menggambarkan bahwa setiap anggota Gerakan Pramuka ikut serta melaksanakan Pembangunan Kesehatan Nasional dengan menggunakan prinsip dasar metodik pendidikan kepramukaan, sesuai dengan cita-cita luhur Gerakan Pramuka.

E.    Pemakaian.
1.    Lambang Saka Bakti Husada yang terbuat dari kain dipakai pada lengan baju sebelah kiri, kira-kira 5 cm dibawah jahitan pundak baju.
2.    Lambang ini hanya dipakai pada saat mengikuti kegiatan saka.


1 komentar:

  1. Assalamualaikum..
    Sebelumnya mohon maaf atas komentar nyasar ini. Kami dari komunitas blogger kota Pamekasan ingin mengajak seluruh blogger Pamekasan untuk gabungan di blog www.PORSENI.com
    Selain untuk menjalin silaturrahim dan kebersamaan dalam berbagi, kami selaku staf ingin menyebar luaskan dengan cara memohon bantuan Anda untuk memposting/menulis artikel tentang porseni.com di blog Anda, serta agar kiranya Saudara - tretan sadejeh bisa memasang banner di blog tretan, caranya: buka blog tretan lalu masuk ke www.PORSENI.com dan tekan tulisan "PORSENI LINK TO ME" (kiri bawah), dan ikuti terus petunjuknya yang ada.
    Terima kasih sebelumnya. Jika ada yang kesulitan dalam membuat/mendesain blog tretan, silahkan hubungi kami untuk bantuan yang lebih mudahnya atau sms saja ke admin POrseni.co di 0838 5282 9292.
    Mator sakalangkong se tadhe' betesseh..
    Salam Arek Lancor..!!!

    BalasHapus